Daftar kunjungan

Rabu, 13 Januari 2016

MEDIA MIND MAPPING GAMBAR BERHURUF UNTUK MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BAHASA INGGRIS ANAK


RINGKASAN

Era globalisasi menuntut kita untuk menguasai bahasa Inggris baik secara lisan dan tulisan. Tuntutan tersebut membuat para orang tua berlomba-lomba memasukkan anak mereka ke sekolah yang bertaraf internasional ataupun nasional plus dimana  media bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris. Tak perduli akan kemampua psikologi bahasa anak, usia anak, karakteristik anak,kebutuhan anak, dan pendidikan para pendidik serta metode dan media yang diajarkan. Akibatnya, banyak anak yang frustasi dan stress. Hal ini akan membuat anak menjadi anak karbitan yang terpaksa berbahasa Inggris. Dunia anak adalah dunia bermain, jadi orangtua, pengasuh ataupun guru dapat memperhatikan berbagai kebutuhan anak dengan cara yang lebih menyenangkan.
Salah satu teknik atau cara yang dapat dilakukan agar anak dapat berkreasi mengembangkan kemampuan bahasa inggris anak usia dini dengan kondisi yang menyenangkan adalah dengan menggunakan "Media Mind Mapping gambar berhuruf. Ini merupakan media pembelajaran yang sangat kreatif, sederhana dan menyenangkan bagi anak, karena anak terlibat secara langsung dalam berbagai kegiatan yang dilakukan tanpa adanya tekanan sama sekali.
Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan tersebut di atas maka penulis tertarik mengangkat karya tulis dengan judul ”Mind Mapping gambar berhuruf untuk mengembangkan kemampuan bahasa inggris ” sebagai salah satu solusi kreatif bagi orangtua, pengasuh maupun guru dalam mengembangkan kemampuan bahasa inggris anak di Taman kanak-kanak.
Tujuan dari penulisan ini yaitu mengetahui bagaimana penerapan Mind Mapping gambar berhuruf mengetahui keterkaitan kemampuan bahasa inggris anak dengan media Mind Mapping gambar berhuruf dan dapat melihat kelebihan dan kekurangan Mind Mapping gambar berhuruf. Landasan teori yang mendukung adalah Menurut Piaget pada usia 2 –7 tahun anak sedang dalam tahap praoperasional stage, yaitu tahap yang mempunyai ciri pokok perkembangannya menggunakan  symbol/bahasa tanda dan konsep intuitif.Apabila anak usia dini belajar bahasa Inggris mereka sedang dalam tahap praoperational stage dan oleh karena itu mereka memerlukan banyak ilustrasi, model, gambar, dan kegiatan-kegiatan.
Metode yang digunakan dalam pembuatan karya tulis ini adalah metode deskriptif kualitatif media ini merupakan sebuah inovasi baru yang diciptakan sebagai salah satu alternatif yang dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran pada anak usia dini. Media Mind mapping gambar berhuruf sangat berkaitan dengan kemampuan berbahasa inggris anak  karena sesuai dengan tahap perkembangan bahasa . Dengan melibatkan langsung anak dalam setiap kegiatan dan memberikan kebebasan serta ruang pada anak untuk berekspresi
Jadi, Media Mind Mapping gambar berhuruf adalah salah satu alternatif metode yang  mampu melibatkan anak sacara aktif dalam proses kegiatan pembelajaran yang berpusat pada anak. Media  ini berhubungan dengan pengembangan bahasa inggris anak,media ini memiliki kelebihan-kelebihan yang sangat menunjang perkembangan bahasa inggris anak dan sangat sederhana namun besar manfaatnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar